Activity

Komitmen Tingkatkan Penghimpunan ZIS, Pimpinan BAZNAS Kab. Bangka Lakukan Sosialisasi Zakat di Kantor Dinas Pendidikan dan Olahraga

Sungailiat – Pimpinan BAZNAS Kabupaten Bangka melakukan audiensi sekaligus sosialisasi tentang pentingnya zakat di Kantor Dinas Pendidikan dan Olahraga Kab. Bangka, Selasa (25/1).

Kegiatan sosialisasi tersebut dilaksanakan oleh Pimpinan BAZNAS Kab. Bangka di dampingi langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan para Pengawas dari 8 Kecamatan di Kab. Bangka.

Dalam kegiatan tersebut, Ketua BAZNAS Kab. Bangka menyampaikan secara lugas dan jelas tentang wajibnya umat Islam membayar zakat harta karena ini merupakan rukun islam yang ke 3.

“Rukun Islam kita ada 5, sebagaimana sabda Rasulullah saw. Islam dibangun di atas lima perkara : persaksian bahwa tiada tuhan yang berhak disembah kecuali Allah dan Muhammad adalah utusan Allah, mendirikan shalat, menunaikan zakat, pergi haji, dan puasa di bulan Ramadhan”. (HR. Al-Bukhari dan Muslim), jadi semuanya harus dilaksanakan sesuai syariat Islam.” ujar Ketua BAZNAS Bangka.

Ketua BAZNAS Kab. Bangka juga menitipkan pesan kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga Kab. Bangka agar pesan dari sosialisasi hari ini bisa disampaikan kepada guru-guru yang ada di Kab. Bangka agar mereka yang penghasilannya sudah mencapai nishab segera mengeluarkan zakat hartanya.