Pendistribusian

BAZNAS Bangka Berikan Perlengkapan Ibadah Untuk Mustahik

Sungailiat – BAZNAS Kabupaten Bangka memberikan bantuan berupa perlengkapan ibadah kepada muallaf yang baru memeluk islam.

Hal tersebut dirasakan Aryana yang sudah 4 bulan terakhir menerima santunan dana zakat dari BAZNAS Kab. Bangka.

Aryana yang sehari-hari tinggal di Gg. Bulan Rambak Jelitik Kec. Sungailiat merasa sangat terbantu dengan apa yang dilakukan oleh BAZNAS Kab. Bangka.

Selain Aryana, Ermina Sisilia juga menerima bantuan serupa sejak 4 bulan terakhir. Bantuan tersebut merupakan penyaluran zakat yang dilakukan BAZNAS Kab. Bangka yang merupakan hak muallaf, salah satu ashnaf yang wajib menerima santunan dana zakat.

Penyerahan bantuan dilakukan langsung di kantor BAZNAS Kabupaten Bangka. Pimpinan BAZNAS Bangka berharap agar bantuan tersebut dapat bermanfaat dan bisa sedikit membantu dan semakin meningkatkan ibadah kepada Allah SWT.